You are currently viewing Kontribusi Sampah Terhadap Pemanasan Global

Kontribusi Sampah Terhadap Pemanasan Global

Isu lingkungan paling dominan pada dekade terakhir ini adalah isu pemanasan global beserta tata kaitan permasalahannya. Pemanasan global membangkitkan fenomena perubahan iklim yang pada gilirannya menjadi biang bencana lingkungan dari skala paling kecil sampai dengan bencana lingkungan dahsyat yang berpotensi meluluhlantakkan kehidupan di bumi. Bencana itu antara lain berupa badai yang dari tahun ketahun semakin ganas, iklim yang tidak stabil, temperatur yang meningkat, kenaikan muka air laut, mencairnya es di kutub, banjir dan sebagainya.

Laporan Semester III tahun 2002 dari The Intergovermental Panel on Climate Change (IPCC) mengatakan bahwa terdapat bukti baru dan kuat dari hasil pengamatan selama lima puluh tahun terakhir bahwa pemanasan global disebabkan oleh ulah dan kegiatan manusia. Laporan ini memperkirakan terjadi peningkatan suhu global antara 1,4 sampai 5,8 derajat celscius pada abad ini, tergantung pada jumlah bahan bakar fosil yang kita bakar serta kepekaan sistem iklim.

Leave a Reply